LebakPendidikanTerkini

KKM 68 Uniba Gelar Penyuluhan Kesehatan dan Hukum di Desa Giri Mukti Lebak

SABBA.ID | Lebak – Senin, 28 Juli 2021, Kelompok 68 KKM Universitas Bina Bangsa telah menyelenggarakan kegiatan penyuluhan kesehatan dan hukum dengan tema “Adaptasi Kebiasaan Baru pada Kondisi Pandemi Covid-19 dan Penerapan Protokol Kesehatan”.

Kegiatan ini diselenggarakan di Balai/Kantor Desa Giri Mukti, Cimarga, Lebak – Banten. Dihadiri oleh perwakilan masyarakat Desa Giri Mukti diantaranya ketua RT/RW dan tokoh masyarakat setempat. Dalam penyuluhan ini disampaikan mengenai pentingnya nya mengenal lebih dalam tentang Covid-19 dan bagaimana pencegahannya.

Advertisement Space

Penyuluhan ini bertujuan mengedukasi masyarakat guna dapat menjaga diri dan kesehatan masyarakat dari virus yang merebak saat ini. Karena pada kasusnya masih banyak masyarakat Desa Giri Mukti yang tidak sepenuhnya percaya dengan keberadaan virus ini sehingga mengabaikan protokol kesehatan yang seharusnya.

“Gejala terinveksi virus covid-19 yakni sakit tenggorokan, lemas, pegal², hidung tersumbat, hilangnya indra penciuman dan perasa. Jika semakin parah gejala bisa berupa sesak nafas dan diare. Untuk itu dilakukan isolasi dan karantina guna mengurangi resiko penularan”. Ujar Dr. Nanik Suharwati, Kepala Puskesmas Kecamatan Cimarga. Sebagai pengisi materi penyuluhan ini beliau menjelaskan bahwa edukasi kesehatan ini penting bagi masyarakat terlebih ditengah pandemi Covid-19 yang semakin banyak berita hoax beredar luas.

Penyuluhan dilanjutkan dengan pemberian edukasi hukum terkait protokol kesehatan yang harus diterapkan pada masa pandemi ini. Ujang Hibar, SH, MH. Dosen Hukum Universitas Bina Bangsa menjelaskan bahwa pemerintah telah memberikan berbagai peraturan yang wajib diterapkan oleh masyarakat ditengah pandemi ini, jika tidak dilaksanakan maka terdapat sanksi dan hukuman bagi pelanggar. Hukum atau peraturan yang dibuat ini bertujuan untuk melindungi masyarakat dari penyebaran Covid-19 bukan untuk mempersulit masyarakat.

Dengan adanya penyuluhan ini diharapkan masyarakat bisa sadar dan mau menerapkan protokol kesehatan sesuai anjuran pemerintah. Karena dengan bersama-sama menerapkan protokol kesehatan dapat melindungi diri dan lingkungan sekitar dari penyebaran Covid-19 sehingga memutus mata rantai virus ini. (28/7) (Rls)

Show More

Redaksi

Teruntuk pembaca setia Sabba “Semua harus ditulis, apa pun. Jangan takut tidak dibaca atau tidak diterima penerbit. Yang penting, tulis, tulis, dan tulis. Suatu saat pasti berguna” (Pramoedya Ananta Toer)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Back to top button

Wett

Matiin Adblock Bro!