KomunitasPandeglang

Rizki Agustian terpilih sebagai Ketua FMP Jakarta

SABBA.ID | Pandeglang – Forum Mahasiswa Pandeglang (FMP) Jakarta menggelar Sidang Paripurna ke 2 yang bertema “Mewujudkan Musyawarah yang Demokrasi Guna Terciptanya Pemimpin Yang Berkualitas”.

FMP – Jakarta sendiri adalah suatu organisasi kemasyarakatan yang berada di wilayah jakarta. dimana FMP-Jakarta ini menaungi seluruh mahasiswa Pandglang yang menuntut ilmu di perguruan Jakarta.

Advertisement Space

Acara berlangsung pada Minggu. (28/2) Pukul 10.00 s/d Pukul 17.00 WIB, bertempat di Kampung Bama Hilir, Desa Margagiri, Paglaran-Pandeglang.

Acara diselenggarakan oleh panitia pelaksana yang diketuai oleh Doddy dari STMIK Jakarta STI&K.  Acara ini dihadiri oleh delegasi dari berbagai Universitas, diantaranya yaitu UNINDRA, UHAMKA, ABNUS, dan STMIK Jakarta STI&K

Dalam acara Sidang Umum Ke 2 FMP-Jakarta ini dibagi dalam 3 bagian, yakni Sidang Pengantar, Sidang Pleno, dan Sidang Paripurna.

Acara Pertama yakni Sidang Pengantar membahas tentang agenda acara yang akan dilakukan dalam sidang, seperti tata tertib pelaksanaan sidang, dan pemilihan pemimpin sidang.

Acara kedua adalah Sidang Pleno ini sendiri terbagi menjadi 2 bagian, yang pertama adalah pembacaan laporan pertanggungjawaban dari pengurus FMP-Jakarta periode 2019/2020.

Dilanjutkan dengan serah terima jabatan Ketua FMP-Jakarta periode 2021/2022 yaitu S Saepul kepada Ketua terpilih Saudara Rizki Agustian.

Advertisement Space

Acara Ketiga adalah Sidang Paripurna yang berisikan tentang persetujuan dan pengesahan dari ketetapan-ketetapan yang dihasilkan dalam Sidang Umum Ke-II FMP-Jakarta tersebut.

Muklas salah satu penggagas FMP Jakara berharap kegiatan tersebut menjadi panduan bagi kepengerusan selanjutnya untuk melakukan kinerja organisasi di pada FMP Jakarta

“Diharapkan dari hasil sidang umum ini dapat dijadikan panduan pengurus FMP-Jakarta selanjutnya dalam merancang dan menyusun kegiatan dan kinerja dari organisasi.” Ujar Muklas

Di waktu yang sama Saepul Wijayaman Demisioner Ketua FMP-Jakarta juga berharap agar pengurus yang baru dapat menjadikan organisasi FMP Jakarta sesuai keingingannya bersama penggagas yang lain

“Semoga pengurus FMP-Jakarta periode 2021 yang telah terpilih dapat menjadikan organisasi ini bukan hanya sekedar organisasi permusyawaratan antar mahasiswa, tetapi juga menjadi forum komunikasi, dan diskusi antar mahasiswa Pandeglang-Jakarta.”

Lanjut Saepul ia juga berharap agar FMP Jakarta dapat menjadi salah satu organisasi Kedarahan yang berkualitas.

“Saya juga diharapkan dapat menjadi salah satu organisasi Kedarahan yang berkualitas dan berguna bagi masyarakat sekitar, khususnya di daerah Pandeglang Banten” Tutup Epul (Idr/Red)

Show More

Redaksi

Teruntuk pembaca setia Sabba “Semua harus ditulis, apa pun. Jangan takut tidak dibaca atau tidak diterima penerbit. Yang penting, tulis, tulis, dan tulis. Suatu saat pasti berguna” (Pramoedya Ananta Toer)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Back to top button

Wett

Matiin Adblock Bro!