KomunitasNasional

Leppami PB HMI Distribusikan Kitab Kuning ke Ponpes Terdampak Banjir di Lebak

SABBA.ID | Lembaga Pariwisata Pencinta Alam Mahasiswa Islam PB HMI mendatangi pondok pesantren Darul Ibtida di Kabupaten Lebak, Provinsi Banten.

Direktur administrasi Leppami PB HMI Muhamad Syamsul Hidayat atau kerap disapa Maci menjelaskan dirinya mendapatkan informasi bahwa ada pondok pesantren yang terendam banjir di Kabupaten Lebak.

Advertisement Space

“Sebagai aktivis mahasiswa islam saya dan teman teman merasa terpanggil untuk gotong royong meringankan beban saudara kita, Alhamdulillah kita distribusikan berupa kitab kuning dan paket sembako untuk pondok pesantren.” ucap Syamsul yang juga diketahui merupakan demisioner Presiden Mahasiswa BEM UIN banten.

Dirinya juga mengajak kepada aktivis mahasiswa islam untuk memperkuat ukhuwah islamiah dan wathaniah.

“Saat nya kita merajut persatuan, gotong royong membantu umat dan bangsa dalam mewujudkan masyarakat adil makmur” jelasnya. (Idr/Red)

Show More

Redaksi

Teruntuk pembaca setia Sabba “Semua harus ditulis, apa pun. Jangan takut tidak dibaca atau tidak diterima penerbit. Yang penting, tulis, tulis, dan tulis. Suatu saat pasti berguna” (Pramoedya Ananta Toer)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Back to top button

Wett

Matiin Adblock Bro!