HukrimPendidikanSerang

Sadarkan Masyarakat Perihal Pajak, Mahasiswa Fakultas Hukum UPG Gelar Sosialisasi Hukum Pajak

Serang – Mahasiswa Universitas Primagraha dari Fakultas Hukum kelas R.A-1 Semester 5, Menggelar Seminar Hukum Pajak bertajuk “Problematika sadar pajak dikalangan Masyarakat”, Acara ini diselenggarakan secara luring bertempat di Upt Segut Taktakan, Kota Serang, pada senin (15/01/24).

Hadir dalam kegiatan tersebut dari KPP Pratama Serang Barat Muhammad Ridhwan selaku Narasumber, Dekan Fakultas Hukum Fathullah, S.Ag., M.M., M.H, Dosen Pengampu Mata Kuliah Hukum Pajak Universitas Primagraha Santy Fitnawati WN, S.H., M.Kn. beliau juga merupakan PPAT Kota serang sekaligus Motor penggerak kegiatan tersebut.

Advertisement Space

Peserta dalam Kegiatan tersebut berjumlah sebanyak 50 Orang yang merupakan masyarakat yang berasal dari Desa Taktakan, Kec. Taktakan kota serang.

Fathullah, S.Ag., M.M., M.H selaku Dekan Fakultas Hukum Universitas Primagraha Dalam sambutannya, turut mengapresiasi penyelenggaraan kegiatan tersebut, Dan menurut ia Mahasiswa hukum upg harus menjadi garda terdepan dalam upaya menginisasi untuk memberikan pengetahuan dan pemahaman kepada masyarakat mengenai kewajibanya sebagai masyarakat sadar bayar pajak, kegiatan sangat baik dalam menigkatkan kesadaran masyarakat utk membayar pajak.

“Tentu ini merupakan salah satu hal yang perlu kita jaga bersama kita rawat bersama, Implementasi dari Peran mahasiswa itu sendiri, tentu untuk Kemaslahatan umat dan kemajuan negara,” ucapnya.

Fathullah, S.Ag., M.M., M.H juga menambahkan bahwa ada beberapa kalangan masyarakat juga yang masih belum tau dampak dari hasil pembayaran pajak yang dibayarkan oleh masyarakatnya itu sendiri.

“Karena terkadang masyarakat masih belum paham untuk apa pajak itu di gunakan tentu banyak sekali manfaatnya buat masyarakat baik dalam membangun SDM dan infrastruktur yg ada di masyarakat,” tambahnya.

Advertisement Space

Show More

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Back to top button

Wett

Matiin Adblock Bro!