KomunitasPandeglang

Dinas Kesehatan Kabupaten Pandeglang, dituding Terlalu Menghamburkan Anggaran

SABBA.ID | Sejumlah Mahasiswa Pandeglang yang tergabung dalam Aliansi Mahasiswa Independen (AMI) melakukan aksi unjuk rasa di depan Kantor Dinas Kesehatan Kabupaten Pandeglang, Banten. Pada Jum’at (8/01/2021).

Mereka menuntut agar Dinas kesehatan Pandeglang memaksimalkan pelayanan dan mengevaluasi Kepala Dinas Kesehatan Kabupaten Pandeglang, PPK dan PPTK. Karena Mengingat banyaknya kegiatan yang diduga tidak bekerja maksimal sehingga outputnya ialah kegagalan.

Advertisement Space

Asep Justin selaku Korlap Aksi, mengatakan bahwa masih banyak masyarakat yang mengeluh terkait pelayanan kesehatan dengan kurangnya tenaga medis, ketersediaan alat kesehatan penting yang belum memadai dan bekerja secara maksimal, (8/01)

“Mengingat, banyaknya kegiatan yang kami duga tidak bekerja maksimal sehingga dalam melakukan perencanaan outputnya selalu kegagalan, masih banyak masyarakat yang mengeluh terkait pelayanan kesehatan dengan kurangnya tenaga medis, ketersediaan alat kesehatan yang penting belum memadai sampai senyum sapa pelayan kesahatan pun masih dipertanyakan”ungkap Justin (8/01).

Asep Justin menilai Dinas Kesehatan Kabupaten Pandeglang terlalu banyak menghamburkan anggaran, karena tidak sesuai dengan fakta dilapangan yang sangat jelas menujukan dalam hal pelayanan kesehatan sangat belum maksimal sehingga tidak sesuai dengan anggaran yang dikeluarkan.

“fakta dilapangan menujukan dalam hal pelayanan kesehatan belum maksimal dan Pemerintah Kabupaten Pandeglang melalui Dinas Kesehatan terlalu banyak menghamburkan anggaran” kata Asep, selaku Korlap aksi. (Dika/Red)

Show More

Redaksi

Teruntuk pembaca setia Sabba “Semua harus ditulis, apa pun. Jangan takut tidak dibaca atau tidak diterima penerbit. Yang penting, tulis, tulis, dan tulis. Suatu saat pasti berguna” (Pramoedya Ananta Toer)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Back to top button

Wett

Matiin Adblock Bro!