KomunitasPandeglangTerkini

Ketua PGRI Terpilih Kecamatan Cikeusik Optimis, Siap Tuangkan Ide Kreatif

SABBA.ID | Pandeglang (25/02). Konferensi Cabang PGRI Kecamatan Cikeusik yang dilaksanakan di aula Gedung Koperasi Karya Bhakti Kecamatan Cikeusik mendapatkan antusias penuh dari peserta yang hadir.

Kegiatan Konfercab Persatuan Guru Republik Indonesia (PGRI) tersebut dilaksanakan dengan protokol kesehatan yang sebagaimana pemerintah menganjurkan, trlihat hanya ada perwakilan 2 orang dari masing-masing sekolah.

Advertisement Space

Dalam agenda Konferensi Cabang PGRI tersebut, dilakukan pemilihan ketua, wakil ketua, dan sekretaris yang nantinya akan memimpin Korps Guru tingkat kecamatan selama 5 Tahun kedepan.

Uci Sauci Ketua terpilih mengatakan rasa terimakasihnya karna telah diberi kepercayaan sebagai Ketua PGRI Kecamatan Cikeusik

“saya berterimakasih kepada seluruh pihak yang telah memberikan kepercayaan kepada saya”.

Uci juga menjabarkan mengenai langkahnya kedepan setelah dirinya didapuk menjadi Ketua PGRI Kecamatan Cikeusik.

“langkah pertama yang dilakukan saya akan memulainya dengan mempererat tali silaturahmi dengan pengurus PGRI ranting sambil merembuk pendapat untuk kemajuan PGRI khususnya cabang kecamatan CIkeusik ini”. Jelas Uci

Lanjut Uci dirinya menilai kondisi pendidikan saat ini sulit akibat efek pandemi, dan ia berharap PGRI Kecamatan Cikeusik dapat menjadi wadah untuk para guru bertukar pikiran.

Advertisement Space

“Kita lihat kondisi pendidikan saat ini sangat terasa sulit ditengah pandemi yang melanda, kami berharap ini bisa menjadi wadah untuk para guru bertukar pikiran seraya melakukan inovasi”. tambahnya (Iman/Red)

Show More

Redaksi

Teruntuk pembaca setia Sabba “Semua harus ditulis, apa pun. Jangan takut tidak dibaca atau tidak diterima penerbit. Yang penting, tulis, tulis, dan tulis. Suatu saat pasti berguna” (Pramoedya Ananta Toer)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Back to top button

Wett

Matiin Adblock Bro!