PandeglangPendidikanTerkini

Puluhan Mahasiswa STKIP Mutiara Banten Lakukan Aksi Demonstrasi Perihal Program PIP Pendidikan Tinggi

Pandeglang – (21/04/2022). Puluhan Mahasiswa STKIP Mutiara Banten melakukan aksi demonstrasi yang bertepatan di depan kampus. Mahasiswa bersatu menuntut dan mengecam tindakan Kampus yang menyalahgunakan Program PIP Pendidikan Tinggi yang di anggap merugikan mahasiswa.

Dalam orasinya mahasiswa menduga Program PIP Pendidikan Tinggi ada kejanggalan dalam pengelolaannya yaitu dengan adanya dugaan pemangkasan biaya hidup KIP Kuliah oleh pihak rektorat.

Advertisement Space

Faiz Firdaus selaku Koordinator Lapangan menuturukan bahwa pihak rektorat di duga menyalahgunakan wewenang dalam pengelolaan program ini.

“Dalam Persoalan Pendidikan Tinggi, mengenai KIP Kuliah, ini terjadi sudah lama, banyak kampus-kampus nakal yang melanggar atau menyalahgunakan wewenang dalam pengelolaan Program KIP Kuliah, seperti pemangkasan Biaya Hidup KIP Kuliah yang tidak boleh dilakukan sesuai regulasi KIP kuliah, dan ketika itu terjadi maka bisa dikatakan tindakan korupsi. Karena ini kami tidak diam, bersatu untuk menuntut dan mengecam kebijakan kampus” ucapnya.

Faiz juga mengungkapkan bahwa selama ini pihak kampus menutup ruang demokrasi mahasiswa dan juga mengancam kepada siapa saja mahasiswa yang mengkritik Pengelolaan program PIP Perguruan Tinggi ini.

“Selama ini pihak kampus bahkan menutup hak Demokrasi Mahasiswa dan diduga melakukan intimidasi terhadap Mahasiswanya, bahwa sejatinya kebebasan demokrasi itu di lindungi oleh Undang-undang yaitu UU No. 9 Tahun 1998,  tentang Hak seseorang menginterpretasikan pikirannya dengan lisan, tulisan, sebagainya secara bebas dan bertanggung jawab. Karena ini pihak kampus tidak boleh menghalangi atau menutup ruang demokrasi mahasiswa untuk memberikan pendapat atau kritik, apalagi sampai mengancam pencabutan penerima KIP K dan bahkan Drop Out” tegasnya.

Diakhir, faiz menyampaikan bahwa jika pihak rektorat tidak segera memenuhi tuntutan kami maka ia beserta mahasiswa lainnya akan melakukan aksi demonstrasi kembali.

“Jika dalam waktu dekat pihak rektorat tidak mengubris tuntutan kami, maka kami akan melakukan aksi demonstrasi lagi dengan membawa masa yang lebih banyak” tutupnya. 

Advertisement Space

Show More

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Back to top button

Wett

Matiin Adblock Bro!