KomunitasSerangTerkini

Refleksikan 10 Tahun Usia Organisasi, HMI Unsera Gelar Bukber dan Diskusi

Bulan suci ramadan merupakan bulan yang penuh berkah, momentum itu dimanfaatkan Himpunan Mahasiswa Islam (HMI) Komisariat UNSERA untuk mengadakan kegiatan buka puasa bersama sekaligus silahturrahmi lintas generasi yang berlokasi di Rumah Makan Abah Cianjur, Cipocok, Serang, pada Minggu, 16 April 2023.

Bukan bersama ini dihadiri oleh ketua umum pertama Faturohman, ketua umum kedua Mugni Balyan Aziz, ketua umum ketiga Nofyan Hadi, ketua umum keempat Nurcholish majid, ketua umum kelima Eman Sulaeman, dan ketua umum ke enam Abu Rizal Ansori dan alumni Himpunan Mahasiswa Islam Komisariat UNSERA sampai Anggota aktif, dalam acara buka bersama dan silahturrahmi lintas generasi ini diisi dengan doa bersama dan juga pesan dari kepengurusan pertama hingga kepengurusan saat ini.

Advertisement Space

Faturohman selaku ketua umum pertama HMI komisariat UNSERA di Periode 2012-2013 berpesan “hal ini merupakan langkah awal yang baik dalam menjalin kembali silahturrahmi antar alumni dan kader komisariat, selalu jaga silahturahmi dan saling support alumni dan kader disetiap kegiatan yang ada di komisariat” Ujar Fatur.

Sementara itu Nurcholis Madjid yang akrab disapa Caknur mengatakan “Ini merupakan kegiatan reuni emosional dan reuni intelektual antara kader komisariat dan alumni HMI unsera yang dibalut dengan buka bersama, oleh karenanya saya secara pribadi ingin sekali menginisiasi sehingga hari ini kegiatan temu kangen ini bisa terlaksana” Terang Caknur.

Berikutnya Sopani selaku perwakilan alumni menyampaikan pesannya bahwa “Untuk adik-adik di komisariat dalam menuju 1 Dekade HMI komisariat ini harus terus menanamkan spirit perjuangan berorganisasi, jaga terus silaturahmi, karna untuk adik-adik yang akan berkiprah dimanapun silaturahmi di HMI adalah jembatan untuk mencapai apa yang teman-teman cari” Ujar Sopani yang kerap disapa Sky

Terakhir ketua umum HMI komisariat unsera periode 2022-2023 menyampaikan ungkapan rasa terimakasihnya “Terimakasih untuk kanda dan yunda yang sudah hadir dalam buka bersama ini, terimakasih juga untuk masukan dan koreksinya dikepengurusan saat ini, bagi saya ini adalah bentuk kepedulian dan kasih sayang alumni terhadap HMI komisariat Unsera, semoga silaturahmi ini adalah langkah awal untuk membesarkan HMI Komisariat UNSERA” Ucapnya.

Show More

Redaksi

Teruntuk pembaca setia Sabba “Semua harus ditulis, apa pun. Jangan takut tidak dibaca atau tidak diterima penerbit. Yang penting, tulis, tulis, dan tulis. Suatu saat pasti berguna” (Pramoedya Ananta Toer)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Back to top button

Wett

Matiin Adblock Bro!