KomunitasSerangTerkini

Yatim Camp 5 yang di Gelar di Shaleh Idris Children Center (SICC) Jadi Puncak Milad IMM Ke – 58

Dalam rangka mengisi Ramadhan 1443 Hijriah dan juga sebagai pengamalan teologi Al-maun yang diajarkan oleh K.H Ahmad Dahlan selaku pendiri organisasi Muhammadiyah, Pimpinan Cabang (PC) Ikatan Mahasiswa Muhammadiyah (IMM) Serang menggelar kegiatan bernama Yatim Camp 5 di Shaleh Idris Children Center (SICC) yang sekaligus menjadi lembaga dalam kegiatan ini pada tanggal 11April –17 April 2022.

Pembukaan Yatim Camp 5 juga menjadi Puncak Milad IMM ke– 58. Sehingga, dalam rangka memeriahkan Puncak Milad IMM ke–58, IMM Serang menghadirkan Ketua Umum Dewan Pimpinan Pusat (DPP) IMM, dalam acara pembukaan.

Advertisement Space


Ketua pelaksana Yatim Camp 5, Ruhuddin Firdaus mengatakan acara ini diselenggarakan di SIC, yang mana SIC didirikan 8 Juli 2015 di tanah yang diwakafkan oleh H. Muhammad Shaleh Idris dan keluarga. Dan menjadi rumah dan sekolah untuk pembekalan anak-anak yatim sebagai generasi penerus bangsa.

“Shaleh Idris Center memiliki kegiatan rutin setiap di bulan Ramadhan yang bernama Yatim Camp yang berisikan berbagai kegiatan dengan tema yang berbeda-beda setiap tahun

Muhammadiyah, jelas Ahmad dahlan dalam gerakan dakwahnya menekankan pada pengabdian langsung kepada masyarakat yang diyakini sebagai titik puncak keimanan. Dapat dilihat hasil dakwahnya berupa amal usaha yang telah tersebar luas di Indonesia melingkupi bidang pendidikan, kesehatan, dan juga ekonomi.

Advertisement Space

Pada Yatim Camp 5 ini, lanjut Ruhudin, mengenalkan tema “Untuk tahun 2022 ini mengusung tema Semangat belajar Bersama dengan Gembira di Ramadhan Ceria, tujuan untuk membangkitkan aqidah akhlak anak anak dengan metode belajar yang gembira.

“Tema ini sekaligus sebagai solusi dalam menghadapai tantangan yang timbul mengikuti tuntutan anak yatim sebagai generasi penerus bangsa, juga keadaan dunia yang sedang pemulihan dari covid menjadi keadaan yang lebih baik dari sebelumnya, maka dari itu yatim camp ini menjadi momentum untuk menumbuhkan semangat belajar anak anak dengan metode gembira, dan menghidupkan jiwa sosial kepada anak anak meskipun dalam menjalankan ibadah puasa. ” jelas Ruhuddin.

Allhamdulilah Ketua Umum Dewan Pimpinan Pusat Ikatan Mahasiswa Muhammadiyah, Abdul Musawir Yahya dapat berkenan hadir di pembukaan yatim camp 5 ini, Adapun narasi yang beliau berikan “Bahwa akar gerakan imm adalah gerakan kemasyarakatan. Yang dilakukan imm cabang serang adalah cerminan gerakan itu dan itu perlu di kuatkan menjadi identitas gerakan imm. Lalu yang terakhir ada 2 saran yang di sampaikan beliau yaitu “penguatan aqidah dan kemandirian ekonomi”.

Ayahanda Hasan Alaydrus selaku Ketua Shaleh Idris Children Center memberikan sambutan sekaligus membuka acara yatim camp 5 ini. adapun gagasan yang beliau berikan bahwa generasi muda ini terkhususnya anak anak yatim perlu di perhatikan karena secara kondisi mereka sudah serba kekurangan dan itu menjadi satu modal kekuatan bahwa mereka itu bisa sukses dan memiliki masa depan yang cerah, proses peng ikhtiaran itu bisa dilaksanakan di yatim camp 5 ini menjadi sarana atau media agar anak anak yatim camp ini kuat dalam segi mentalnya sehingga bisa memberikan dampak positif ketika dewasa nanti.

Rangkaian kegiatan ini masih berlangsung hingga minggu, 17 April 2022 dan sampai saat ini Shaleh Idris Children Center masih menerima dengan lapang dada apabila ada pihak dari manapun itu yang ingin memberikan bantuan atau donasi demi kelancaran kegiatan sosial Yatim Camp 5 yang melibatkan anak-anak yatim ini.

Pembukaan Yatim Camp 5 : Puncak Milad IMM ke–58 dihadiri oleh :

  1. Asisten Daerah I Kota Serang
  2. Ketua Umum DPP IMM, Abdul Musawir Yahya.
  3. Lembaga Amal Usaha Muhammadiyah dan Ortom Muhammadiyah.

Show More

Redaksi

Teruntuk pembaca setia Sabba “Semua harus ditulis, apa pun. Jangan takut tidak dibaca atau tidak diterima penerbit. Yang penting, tulis, tulis, dan tulis. Suatu saat pasti berguna” (Pramoedya Ananta Toer)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Back to top button

Wett

Matiin Adblock Bro!